Dua dari empat gol BSU tersebut diciptakan oleh pemain pengganti Thiago Dos Santos pada menit ke 41' dan 52. Dua gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Rudi Widodo di menit ke-44', dan Otavio Dutra pada menit ke-64.
Dua gol BSU yang tercipta dalam kurun waktu tiga menit pada pengujung babak pertama. Membuat Dejan melakukan pergantian pemain pada awal babak kedua. Taufik dimasukkan guna menggantikan Rachmad Hidayat pada menit ke-49. Akan tetapi, alih-alih mendapatkan gol, gawang I Made Wirawan malah bobol untuk ketiga kalinya tiga menit setelah Taufik masuk.
Sebuah kemelut yang terjadi di kotak penalti membuat bek PERSIB kehilangan konsentrasi. Thiago pun dengan mudah kembali mencatatkan namanya di papan skor.
Pada menit ke-57, Dejan kembali melakukan pergantian. Atep ditarik keluar dan David Laly dimasukkan. Tapi PERSIB malah kembali kebobolan.
BSU makin tak terkejar ketika Otavio Dutra membobol gawang Made melalui sundulannya. Laga baru berjalan 64 menit, namun PERSIB sudah tertinggal 0-4.
PERSIB sebenarnya mendapatkan peluang untuk memperkecil kedudukan. Tapi keberuntungan seolah menjauh dari Pangeran Biru. Dua kali eksekusi penalti yang dilakukan Juan Belencoso menit ke-73 dan Samsul Arif menit ke-84, malah membentur tiang gawang.
PERSIB akhirnya mendapatkan golnya semenit berselang. Gagal mengeksekusi penalti, Samsul sukses mencetak gol melalui sundulannya. Skor berubah menjadi 4-1 untuk kemenangan BSU dan bertahan hingga usai.
Bukan hanya menjauhkan PERSIB dari papan atas klasemen sementara dan mengembalikan ke jalur juara, kekalahan ini merupakan kekalahan pertama yang diterima PERSIB di TSC 2016.
Susunan Pemain:
BSU: Wahyu Tri Nugroho (gk); M. Fatchu Rochman, Otavio Dutra, Indra Kahfi Ardhiyasa ©, I Putu Gede Juni Antara; Muhammad Hargianto, Evan Dimas Darmono, Khairallah Abdelkbir; Ilham Udin Armaiyn (Thiago dos Santos), Fandi Eko Utomo, Rudi Widodo
PERSIB (4-2-3-1): I Made Wirawan (GK); Purwaka Yudhi, Vladimir Vojovic, Dias Angga, Tony Sucipto; Hariono, Atep © (David Laly 57'); Rachmad Hidayat (Taufiq 49'), Robertino Pugliara, Tantan; Juan Belencoso (Samsul Arif 74')
Tidak ada komentar:
Posting Komentar